Apr 29, 2017

Contoh Descriptive Text Singkat Tentang Candi Borobudur

Selamat pagi sobat Cliffers, di pagi yang cerah ini kami ingin mengajak sobat untuk membayangkan sebuah objek wisata terkenal di Indonesia yaitu Candi Borobudur. Pastinya kita semua sudah kenal dong dengan candi yang satu ini. Nah, dalam artikel ini kami akan menampilkan contoh descriptive text singkat yang membahas tentang Candi Borobudur. Dengan membaca ilustrasi yang kami berikan di bawah ini, kami yakin sobat akan bisa membayangkan tampilan Candi Borobudur yang sebenarnya.

Teks Bahasa Inggris yang akan disajikan kali ini kami kategorikan kedalam Contoh Descriptive Text Tentang Tempat Bersejarah Di Dunia. Karena seperti yang kita tau bahwa selain menyimpan cerita tentang sejarah Indonesia, Candi Borobudur juga diakui oleh lembaga UNESCO sebagai sabuah situs warisan dunia, keren yaa. Ingin tau seperti apa descriptive text about Borobudur Temple yang sudah kami siapkan? Yuk langsung saja baca selengkapnya di bawah ini. – Wordcliff.com

Descriptive Text Tentang Borobudur Temple
Google Image - Contoh Descriptive Text Tentang Candi Borobudur

Contoh Descriptive Text Tentang Candi Borobudur

Borobudur Temple
Borobudur is one of historical buildings in Indonesia. It is considered to be the world’s largest Buddhist temple for its size (15129 m2) and height (34.5m). It is located in Magelang, Central Java. Not only it became a well known tourism destination to a lot of travelers around the world, Borobudur Temple is also included in UNESCO list of world heritage site.
Borobudur temple consists of six square floors and three circular floors which arranged accordingly and make it to be stair-like layers that you have to climb one by one to reach the top of the temple. In the middle of the floor, you will find small stairwell with couples of stairs connecting each floor that you can use as a passage to go to the top. On each level of the floor, there are a lot of relief panels and Buddha statues spread around it. Based on the data, there are 2.672 panels and 504 statues in total. There is a dome located on the top center of the temple and is surrounded by 72 Buddha statues, each seated inside a perforated stupa. It is said that, if you place your hand into the stupa through one of its hole and you can touch the Buddha statue, you will be able to make one of your dream come true.

Terjemahan Descriptive Text Tentang Candi Borobudur


Candi Borobudur

Borobudur adalah salah satu bangunan bersejarah di Indonesia. Bangunan ini dianggap sebagai candi agama Buda terbesar di dunia karena ukurannya (15129 m2) dan tingginya (34.5m). Bangunan ini terletak di Magelang, Jawa Tengah. Tidak hanya menjadi sebuah tujuan wisata terkenal bagi banyak wisatawan di seluruh dunia, candi Borobudur juga termasuk kedalam daftar situs warisan dunia UNESCO.
Candi Borobudur terdiri dari enam lantai persegi dan tiga lantai bundar yang disusun secara berurutan dan membuatnya menjadi lapisan yang terlihat seperti tangga yang harus kamu naiki satu persatu untuk mencapai bagian paling atas dari candi itu. Pada bagian tengah setiap lantai, kamu akan menemukan celah kecil dengan beberapa anak tangga yang menghubungkan satiap lantai yang bisa kamu gunakan sebagai jalan untuk menuju ke atas. Pada setiap tingkatan lantai, terdapat banyak panel relief dan patung Buda tersebar disekitar nya. Berdasarkan data, ada 2.672 panel dan 504 patung secara keseluruhan. Ada sebuah kubah yang terletak di bagian atas tengah dari candi itu dan dikelilingi oleh 72 patung Buda, yang masing masingnya duduk di dalam sebuah stupa yang penuh lubang. Dikatakan bahwa, jika kamu meletakkan tanganmu kedalam stupa melalui salah satu lubangnya dan kamu bisa menyentuh patung Buda yang ada di dalamnya, kamu akan bisa membuat salah satu mimpimu menjadi kenyataan.
Itulah tadi sebuah contoh descriptive text singkat dalam Bahasa Inggris yang menceritakan tentang Candi Borobudur. Kami harap teks deskriptif yang kami bagikan kali ini bisa menambah koleksiyang telah kamu miliki, dan semoga bisa bermanfaat bagimu. Jika ada descriptive text yang sedang kamu butuhkan dan sulit untuk ditemukan di internet, jangan ragu untuk menanyakan nya kepada tim kami melalui email kami yang bisa kamu temukan di halaman Contact Us.

Jika sobat menginginkan sebuah descriptive text yang tidak membahas tentang tempat, mungkin artikel kami sebelumnya yang berjudul Contoh Descriptive Text Singkat Tentang Ikan Cupang bisa menjadi alternative pilihan cukup bagus. Terimakasih banyak atas kunjungannya, sampai ketemu lagi dalam teks Bahasa Inggris menarik lainnya.

Contoh Descriptive Text Singkat Tentang Candi Borobudur Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Admin

4 komentar:

  1. this is so much useful for me as an English teacher. It inspires me to design learning activity in the class by using this text. Thanks a bunch :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. I'm very happy to hear that Miss Rurin, thank you

      Delete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete